BALIKPAPAN – Sebuah pohon lapuk tumbang dan menimpa atap rumah warga di Jalan Jenderal Sudirman, Klandasan Ulu, RT 11, Gang Valentine, pada Sabtu pagi (08/02/2025) sekitar pukul 10.10 WITA.
Kejadian ini terjadi tepat di belakang Kantor Pemkot Balikpapan. Meskipun tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut, pohon tumbang tersebut menyebabkan kerusakan ringan pada bagian atap depan rumah milik warga setempat.
Setelah menerima laporan terkait kejadian tersebut, personel Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim segera turun ke lokasi untuk memberikan bantuan.
Para anggota Brimob langsung bergerak cepat untuk melakukan evakuasi pohon tumbang dan pembersihan dengan bergotong royong bersama masyarakat sekitar. Hal ini dilakukan untuk mencegah dampak lebih lanjut, serta untuk memastikan situasi di sekitar lokasi tetap aman dan kondusif.
Komandan Batalyon A Pelopor Satbrimob Polda Kaltim, Kompol Iwan Pamuji, S.H., M.H., mengungkapkan bahwa timnya segera bertindak begitu mendapatkan informasi terkait insiden tersebut.
“Kami langsung turun ke lokasi untuk membantu membersihkan pohon tumbang dengan bergotong royong bersama masyarakat. Tujuan kami adalah untuk memastikan warga kembali merasa aman dan situasi bisa terkendali dengan cepat,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Satuan Brimob Polda Kaltim, Kombes Pol. Andy Rifai, turut mengimbau agar masyarakat selalu sigap melaporkan kejadian darurat atau hal-hal yang mencurigakan ke kantor kepolisian terdekat. Hal ini bertujuan agar setiap insiden bisa segera ditangani dan diantisipasi dengan cepat.
“Kami mengharapkan kerja sama dari masyarakat untuk tetap memberikan informasi yang cepat dan tepat kepada pihak kepolisian jika terjadi kejadian serupa,” ujar Kombes Pol. Andy Rifai.
Tindakan cepat dan sigap yang dilakukan oleh personel Brimob Polda Kaltim ini mendapatkan apresiasi dari warga sekitar.
Proses evakuasi pohon tumbang berjalan lancar berkat kerjasama antara aparat kepolisian dan masyarakat setempat.
Situasi di sekitar lokasi pun segera kembali aman, dan masyarakat merasa lebih tenang setelah kejadian tersebut dapat tertangani dengan baik.
Dengan adanya insiden ini, warga diingatkan untuk selalu waspada terhadap potensi bahaya yang bisa terjadi di sekitar lingkungan mereka, terutama dengan adanya cuaca ekstrem yang bisa menyebabkan kerusakan pada pohon-pohon tua. []
Redaksi03