Dana Haji BPKH 2024 Tumbuh Signifikan, Capai Rp 171,65 Triliun

JAKARTA – Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia memberikan tanggapan terkait menguatnya isu reshuffle kabinet di pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

Bahlil menegaskan bahwa keputusan mengenai perombakan kabinet sepenuhnya merupakan hak prerogatif Presiden dan tidak seharusnya menjadi bahan komentar berlebihan dari pihak manapun.

“Semua itu diserahkan kepada Presiden. Jangan sampai kita mengomentari atau bertindak melampaui batas kewenangan,” ujar Bahlil saat menghadiri acara pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Jalan Anggrek Nelly Murni, Jakarta Barat, pada Sabtu (08/02/2025).

Bahlil menyatakan bahwa Partai Golkar menempatkan kader-kader yang berkualitas dalam kabinet.

Dia juga menekankan bahwa Presiden Prabowo Subianto sangat memahami kualitas para kader Partai Golkar yang saat ini menduduki posisi di dalam pemerintahan.

“Partai Golkar adalah gudangnya kader-kader pemimpin bangsa. Biarkan, jangan kita mencampuri, mengomentari, atau menganalisis berlebihan tentang hak prerogatif Presiden,” tegasnya.

Meskipun isu reshuffle kabinet belakangan ini semakin menguat, Bahlil meyakini bahwa Partai Golkar akan tetap baik-baik saja.

Dia mengungkapkan bahwa partainya, bersama dengan Partai Gerindra, telah menjadi yang pertama mendukung penuh pemerintahan Presiden Prabowo.

“Kami yakin, InsyaAllah semuanya akan baik-baik saja. Partai Golkar berada di garda terdepan, bersama partai koalisi lain, terutama Gerindra, dalam mendukung dan mendorong kebijakan pemerintahan,” ucap Bahlil dengan penuh keyakinan.

Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto menanggapi isu reshuffle kabinet setelah 100 hari kerja pemerintahan.

Dalam sebuah kesempatan pada Rabu (05/02/2025), Prabowo menegaskan bahwa ia tidak akan segan-segan untuk menyingkirkan menteri atau anggota kabinet yang dianggap tidak serius bekerja untuk kepentingan rakyat.

“Yang tidak mau bekerja dengan baik untuk rakyat, ya saya akan singkirkan,” ujar Prabowo kepada wartawan di Istora Senayan, Jakarta.

Presiden Prabowo juga mengingatkan bahwa masyarakat menuntut pemerintahan yang bersih dan bekerja dengan penuh tanggung jawab. “Kepentingan kita hanya untuk bangsa dan rakyat, tidak ada kepentingan lainnya,” pungkasnya.

Dengan sikap tersebut, Prabowo berharap agar seluruh jajaran kabinet bekerja keras demi kesejahteraan rakyat Indonesia, serta menjaga integritas pemerintahan yang bersih dan efisien. []

Redaksi03

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com