Heboh! Biawak Muncul di Lorong RSUD Murjani Sampit

KOTAWARINGIN TIMUR — Aktivitas di RSUD dr Murjani Sampit yang biasanya berlangsung serius dan penuh ketegangan mendadak berubah menjadi sorotan tak biasa. Seekor biawak tiba-tiba muncul dan merayap santai di lorong rumah sakit, membuat pengunjung terkejut sekaligus terhibur.

Peristiwa unik itu terjadi pada Sabtu (24/01/2026). Hewan melata berukuran sedang tersebut terlihat mondar-mandir di dalam lorong, seolah “tersesat” di tengah kesibukan rumah sakit. Kehadirannya sontak menyita perhatian pasien, keluarga, hingga petugas medis.

Awalnya, sejumlah pengunjung sempat panik. Namun suasana cepat mencair setelah diketahui biawak tersebut tidak menunjukkan perilaku agresif. Beberapa orang bahkan tertawa dan mengabadikan momen langka itu menggunakan ponsel.

Petugas rumah sakit bersama satuan pengamanan langsung bergerak cepat. Demi memastikan keselamatan pasien dan pengunjung, area lorong sempat dijaga agar tidak terjadi kontak langsung dengan hewan tersebut. Saat didekati petugas, biawak itu berusaha melarikan diri dan sempat membuat kejar-kejaran singkat.

Tanpa menimbulkan kepanikan, biawak akhirnya berhasil diamankan dan dikeluarkan dari area rumah sakit.

Kepala Bidang Pelayanan Medik RSUD dr Murjani Sampit, dr Anggun Iman Hernawan, menjelaskan bahwa kemunculan biawak tersebut terjadi di sekitar samping ruang radiologi lantai satu. “Lokasinya dekat ruang radiologi. Di sisi luar bangunan memang masih berupa lahan dengan rumput cukup tinggi, kemungkinan dari situ hewan tersebut masuk,” jelasnya saat dikonfirmasi.

Ia menambahkan, ukuran biawak diperkirakan sekitar satu meter dan telah berhasil ditangani oleh petugas tanpa menimbulkan insiden lanjutan.

Bagi sebagian pengunjung, kejadian tersebut menjadi hiburan singkat di tengah suasana rumah sakit yang identik dengan kecemasan. Meski demikian, mereka mengapresiasi kesigapan petugas RSUD dr Murjani yang dinilai cepat dan profesional dalam menangani situasi tak terduga tersebut. []

Admin03

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com