PARIS – Kebakaran melanda sebuah hotel mewah bintang lima di resor ski Courchevel, kawasan Pegunungan Alpen, Prancis, pada Selasa (27/01/2026) malam waktu setempat. Insiden ini memicu evakuasi besar-besaran terhadap tamu dan staf hotel.
Otoritas prefektur wilayah Savoie, seperti dilansir Reuters, Rabu (28/01/2026), menyebut api pertama kali muncul dari bagian loteng Hotel des Grandes Alpes sekitar pukul 19.00 waktu setempat.
“Api berasal dari area loteng hotel dan dengan cepat menyebar, sehingga evakuasi segera dilakukan untuk menjamin keselamatan semua orang di dalam gedung,” ujar otoritas prefektur Savoie dalam pernyataan resminya.
Pihak berwenang memastikan tidak ada korban luka dalam kejadian tersebut. Namun, jumlah pasti tamu dan pegawai yang berada di dalam hotel saat kebakaran terjadi masih belum dapat dipastikan. “Lebih dari 90 orang telah berhasil dievakuasi dari Hotel des Grandes Alpes tanpa adanya laporan korban cedera,” kata pejabat setempat.
Dampak kebakaran juga merembet ke hotel lain di sekitarnya. Hotel Le Lana, yang berada tidak jauh dari lokasi kejadian, turut dievakuasi pada Rabu (28/01/2026) pagi waktu setempat. “Evakuasi terhadap Hotel Le Lana dilakukan sebagai langkah pencegahan karena kebakaran belum sepenuhnya dapat dikendalikan,” ujar otoritas setempat.
Sebanyak 131 petugas pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api. Para tamu dan staf dari kedua hotel kemudian dipindahkan ke sejumlah penginapan lain di kawasan Courchevel.
Hingga kini, penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Insiden ini terjadi di tengah pengetatan pengawasan keselamatan di kawasan resor Alpen, menyusul kebakaran mematikan di Crans-Montana, Swiss, pada Malam Tahun Baru lalu. []
Admin03
Berita Borneo Terlengkap se-Kalimantan