Jalur Mudik Kutim-Berau Rawan Longsor, Masyarakat Harus Waspada

KUTAI TIMUR – Menjelang Lebaran Idul Fitri 1446 H, jalur Kutai Timur (Kutim)-Berau di Kalimantan Timur diwaspadai rawan longsor. Hal ini disampaikan oleh Kepala Bidang Preservasi Jalan dan Jembatan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Berau, Junaidi, yang mengungkapkan bahwa beberapa titik longsor di jalur tersebut dapat membahayakan pengguna jalan.

Menurut Junaidi, berdasarkan pengamatan dan informasi yang diterima, terdapat sejumlah titik longsor yang perlu diperhatikan. Meskipun jalur ini masuk dalam kewenangan Kementerian Pekerjaan Umum melalui Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) Kalimantan Timur, pihaknya terus berkoordinasi dengan BPJN untuk memantau kondisi tersebut. Junaidi menjelaskan bahwa koordinasi dilakukan dengan PPK yang menangani ruas Wahau-Kelay dan Kelay-Labanan.

“Pihak kami telah berkoordinasi dengan Balai Pelaksana Jalan Nasional mengenai kondisi jalan di wilayah ini,” ungkapnya, Kamis (20/03/2025). Di Kecamatan Kelay, titik longsor telah berhasil ditangani. Meskipun jalan sudah dalam kondisi baik, longsor tetap menjadi ancaman yang harus diwaspadai.

Menurut Junaidi, titik longsor ini sangat berbahaya karena dapat menutup sebagian besar jalan, mengingat jalur yang dilalui hanya satu ruas. Jalan Kelay merupakan satu-satunya akses utama, sehingga rawan gangguan, terutama menjelang arus mudik Lebaran yang diperkirakan meningkat.

“Menjelang Idul Fitri dan arus mudik, kami sangat mengkhawatirkan hal ini. Apalagi, jalur ini merupakan akses utama yang dilalui banyak kendaraan,” tambahnya. Untuk itu, Junaidi menegaskan bahwa pihaknya akan terus memantau kondisi jalan dan melakukan koordinasi lebih lanjut dengan BPJN untuk penanganan jika kondisi memburuk.

Masyarakat juga diimbau untuk berhati-hati saat melewati jalur tersebut, terutama bagi mereka yang hendak mudik saat Lebaran. Selain itu, Kepala Dinas Perhubungan Berau, Andi, menyatakan bahwa hingga saat ini belum ada pembentukan posko pengamanan terpadu untuk wilayah Kutim-Berau.

“Sementara belum ada pembentukan posko pengamanan terpadu untuk jalur Kutim-Berau,” kata Andi.

Kapolres Berau AKBP Khairul Basyar menambahkan bahwa pihaknya akan menyiapkan posko terpadu di wilayah pariwisata Berau, khususnya di daerah Derawan dan Maratua, untuk mendukung pengamanan arus mudik.

Pihak berwenang mengimbau seluruh pengguna jalan untuk selalu waspada dan berhati-hati, guna menjaga keselamatan selama perjalanan menuju kampung halaman pada musim mudik Lebaran nanti. []

Redaksi03

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com