Gambar Ilustrasi

Kotak Rokok Jadi Tempat Sabu, Pria 29 Tahun Berakhir di Sel Polisi

HULU SUNGAI UTARA – Upaya peredaran narkotika kembali terbongkar di wilayah Kabupaten Tabalong. Seorang pria berinisial SUG (29), warga Desa Sungai Turak Dalam, Kecamatan Amuntai Utara, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), diciduk aparat saat membawa paket sabu-sabu di pinggir jalan.

Penangkapan dilakukan anggota Satresnarkoba Polres Tabalong di Desa Pematang, Kecamatan Banua Lawas, Selasa sore (6/1/2026). SUG diamankan saat berada di tepi jalan setelah gerak-geriknya mencurigakan petugas yang tengah melakukan penyelidikan.

Dari hasil penggeledahan, polisi menemukan satu bungkus plastik klip berisi sabu dengan berat bersih 0,20 gram yang disimpan di saku celana pelaku. Selain itu, petugas juga mengamankan sejumlah barang lain yang diduga berkaitan dengan aktivitas narkotika.

Barang bukti tersebut meliputi satu kotak rokok bekas warna ungu yang digunakan sebagai tempat penyimpanan sabu, satu pipet kaca, serta satu unit telepon genggam berwarna biru. Seluruh barang bukti langsung diamankan untuk kepentingan penyidikan lebih lanjut.

Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo J melalui Kasi Humas Polres Tabalong Iptu Joko Sutrisno membenarkan penangkapan tersebut. Ia menyebut pengungkapan kasus ini bermula dari laporan masyarakat yang resah terhadap maraknya peredaran narkotika di wilayah Banua Lawas.

“Informasi awal kami terima melalui layanan Polri 110, kemudian ditindaklanjuti dengan penyelidikan hingga akhirnya terduga pelaku berhasil diamankan,” ujar Joko, Jumat (9/1/2026).

Saat ini, SUG telah diamankan di Polres Tabalong untuk menjalani proses hukum. Ia disangkakan melanggar Pasal 609 ayat (1) huruf a Undang-Undang RI Nomor 1 Tahun 2026 tentang Penyesuaian Pidana, terkait dugaan peredaran narkotika golongan I bukan tanaman.

Polisi mengimbau masyarakat agar terus berperan aktif memberikan informasi guna menekan peredaran narkoba yang merusak generasi muda. []

Admin03

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com