KPU Mahulu Siapkan Debat Publik Ulang untuk Paslon Angela-Suhuk

MAHAKAM ULU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mahakam Ulu memastikan bahwa debat publik untuk pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati akan digelar kembali menjelang Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Mahulu 2024. Keputusan tersebut diambil setelah Mahkamah Konstitusi (MK) mendiskualifikasi paslon nomor urut 3, Mayang-Stanis, dan menetapkan pasangan Angela-Suhuk sebagai pengganti dalam PSU mendatang.

Ketua KPU Mahulu, Paulus Winarno Henratmukti, menyatakan bahwa debat ulang tersebut diperlukan untuk memberikan kesempatan yang sama bagi paslon pengganti. “Debat publik perlu dilakukan untuk memberikan kesempatan yang sama kepada paslon baru, mengingat pasangan nomor urut 3 didiskualifikasi oleh MK,” ujar Paulus, pada Selasa (11/03/2025).

Ia menambahkan bahwa pasangan Angela-Suhuk kini secara resmi diterima sebagai pasangan calon untuk Pilkada Mahulu 2024, sesuai dengan putusan MK. “Kami sudah menerima pasangan calon pengganti dalam pemilihan bupati dan wakil bupati mulai pukul 15.30 hari ini sebagai tindak lanjut dari putusan MK,” jelas Paulus.

Meskipun ada perubahan pasangan calon, Paulus menegaskan bahwa partai pengusung tetap sama seperti yang telah ditetapkan sebelumnya, yakni PAN, Demokrat, dan PKB.

Setelah diterima sebagai paslon resmi, Angela-Suhuk akan mengikuti tahapan pemeriksaan kesehatan yang telah dijadwalkan pada periode 8-14 Maret. “Tahapan selanjutnya adalah pemeriksaan kesehatan yang sudah dijadwalkan antara 8 sampai 14 Maret,” ungkap Paulus. Pemeriksaan kesehatan ini akan dilaksanakan di Rumah Sakit Umum Daerah Abdoel Wahab Sjaranie (AWS), rumah sakit rujukan utama di Kalimantan Timur.

Paulus berharap agar seluruh tahapan dapat berjalan lancar, sehingga Angela-Suhuk dapat segera melanjutkan ke tahapan berikutnya dalam Pilkada Mahulu. “Mudah-mudahan pasangan calon dapat mengikuti pemeriksaan kesehatan sesuai jadwal,” harapnya.

Dengan dilaksanakannya debat publik ulang dan pemeriksaan kesehatan yang lancar, KPU Mahulu berharap PSU Pilkada Mahulu 2024 dapat berlangsung dengan fair dan transparan. []

Redaksi03

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com
X