Menhan Sjafrie Kunjungi Yonif TP 827/MCY di Kutai Barat, Pastikan Kesiapan Satuan Penyangga IKN

KUTAI BARAT— Menteri Pertahanan (Menhan) RI Sjafrie Sjamsoeddin melakukan kunjungan kerja ke Markas Batalyon Infanteri (Yonif) TP 827/MCY di Kabupaten Kutai Barat, Kalimantan Timur, Rabu (14/1/2026). Kunjungan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan operasional satuan di wilayah penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN).

Menhan tiba di markas Yonif TP 827/MCY dan disambut Komandan Brigif TP 85/BTC Kolonel Inf Alzaki, S.E., M.B.A., M.M.A.S., beserta jajaran kehormatan prajurit. Turut mendampingi Menhan dalam kunjungan tersebut Wakil Panglima TNI Jenderal TNI Tandyo Budi Revita bersama sejumlah pejabat Kementerian Pertahanan dan Markas Besar TNI Angkatan Darat.

Dalam arahannya kepada prajurit, Sjafrie menyampaikan apresiasi atas kedisiplinan dan dedikasi personel Yonif TP 827/MCY. Ia menegaskan bahwa penguatan satuan tempur di wilayah Kalimantan menjadi prioritas nasional seiring pembangunan dan pengembangan kawasan IKN.

“Prajurit harus terus mengasah kemampuan tempur serta menjaga kemanunggalan dengan rakyat. Pemerintah akan terus memenuhi kebutuhan fasilitas dan alutsista agar tugas dapat dilaksanakan secara optimal,” ujar Sjafrie.

Sementara itu, Wakil Panglima TNI Jenderal TNI Tandyo Budi Revita menyatakan bahwa pembinaan personel di Yonif TP 827/MCY telah berjalan sesuai standar operasional. Menurut dia, kesiapan sumber daya manusia menjadi faktor utama dalam mendukung sistem pertahanan negara di wilayah strategis.

Rangkaian kunjungan kerja tersebut ditutup dengan peninjauan fasilitas barak, sarana latihan, serta kesiapan pangkalan satuan.

Sumber: Brigif tp 85

Penyunting Irwanto.s

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com