PALANGKA RAYA – Personel Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palangka Raya bergerak cepat menindaklanjuti laporan terkait percobaan bunuh diri yang dilakukan oleh seorang perempuan. Tindakan sigap ini dipimpin langsung oleh Kepala Unit II Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT), Inspektur Polisi Dua (Ipda) Tri Marsono, bersama sejumlah personel lainnya. Mereka segera mendatangi lokasi kejadian yang berada di bawah Jembatan Kahayan, Jalan S. Parman, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, pada Kamis siang (08/05/2025).
Kapolresta Palangka Raya, Komisaris Besar Polisi Dedy Supriadi, melalui Ipda Tri Marsono menjelaskan bahwa laporan tersebut berasal dari seorang perempuan muda berinisial SA (18). Ia diduga mencoba mengakhiri hidupnya dengan cara menenggak obat-obatan dalam dosis tinggi.
“Awalnya, kami bertemu dengan SA di Mapolresta sekitar pukul 12.30 WIB. Saat itu ia menceritakan tengah mengalami konflik keluarga yang cukup berat,” ujar Tri.
Setelah mendengar keluh kesahnya, pihak kepolisian segera melakukan upaya mediasi serta memberikan nasihat agar SA tidak mengambil tindakan yang membahayakan diri. Setelah kondisinya dinilai lebih tenang, SA pun berpamitan pulang. Sebelum meninggalkan kantor polisi, petugas memberikan nomor call center SPKT yang bisa dihubungi sewaktu-waktu apabila ia membutuhkan bantuan.
Namun, sekitar pukul 14.38 WIB, petugas piket SPKT menerima pesan singkat melalui aplikasi WhatsApp dari SA. Dalam pesan tersebut, ia menyatakan sedang berada di bawah Jembatan Kahayan dan berniat mengakhiri hidup dengan menelan obat dalam jumlah banyak, karena merasa tidak sanggup lagi menjalani kehidupan.
“Begitu menerima informasi tersebut, kami segera bergerak ke lokasi untuk melakukan pengecekan. Benar saja, kami mendapati SA sedang terduduk dalam kondisi lemas. Petugas langsung mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk mendapatkan perawatan medis,” terang Tri.
Berkat kesigapan petugas SPKT Polresta Palangka Raya, nyawa SA berhasil diselamatkan. Hingga kini, ia masih menjalani perawatan intensif di RS Bhayangkara yang terletak di Jalan Ahmad Yani, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah.[]
Redaksi12