TANAH BUMBU – Kecelakaan tunggal terjadi di jalur rawan Banjarbaru–Batulicin. Sebuah mobil Toyota Avanza berwarna silver terguling di Km 62 Jalan Banjarbaru–Batulicin, tepatnya di Desa Gunung Raya, Kecamatan Mantewe, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, Rabu (07/01/2026) sore.
Insiden yang terjadi sekitar pukul 15.00 Wita tersebut diduga dipicu kondisi jalan yang licin setelah diguyur hujan. Kendaraan melaju dari arah Banjarbaru menuju Simpang Empat sebelum akhirnya kehilangan kendali saat melintasi tikungan.
Mobil itu dikemudikan Jauheri (35), warga Kelurahan Pelambuan, Kecamatan Banjarmasin Barat. Saat memasuki tikungan, kendaraan diduga mengalami out of control, hingga oleng dan terbalik di badan jalan.
Kapolsek Mantewe Iptu Kusnin membenarkan peristiwa tersebut. Ia menyebut laporan kecelakaan diterima sekitar pukul 15.30 Wita, dan personel langsung diterjunkan ke lokasi. “Begitu laporan kami terima, anggota piket segera menuju lokasi untuk melakukan penanganan awal, mulai dari pengecekan korban, evakuasi ke Puskesmas Mantewe, hingga koordinasi dengan Unit Laka Satlantas Polres Tanah Bumbu,” ujar Iptu Kusnin, Kamis (08/01/2026).
Akibat kecelakaan itu, bagian depan dan atap mobil mengalami kerusakan cukup parah. Dua penumpang, yakni Syaifullah (26) dan Ali Mukminin (44), dilaporkan mengalami luka ringan hingga luka sedang. “Tidak ada korban jiwa. Kedua penumpang sudah mendapat perawatan medis dan kondisinya stabil,” jelas Kusnin.
Ia menambahkan, setelah dinyatakan aman oleh tenaga medis, kedua korban langsung dijemput keluarga dan dipulangkan ke Banjarbaru. “Korban sudah boleh pulang dan tidak perlu menjalani perawatan lanjutan,” imbuhnya.
Sementara itu, kendaraan korban dievakuasi menggunakan mobil towing menuju bengkel di Banjarbaru sesuai permintaan pemilik.
Pihak kepolisian mengimbau pengendara yang melintas di jalur alternatif Banjarbaru–Batulicin agar meningkatkan kewaspadaan, terutama saat hujan. “Kami mengingatkan pengemudi untuk mengurangi kecepatan dan lebih berhati-hati, khususnya di jalur menikung yang licin,” pungkas Kapolsek. []
Admin03
Berita Borneo Terlengkap se-Kalimantan