Nikah Hemat tapi Mewah, Cek Paket Wedding Grand Verona Hotel

SAMARINDA – Grand Verona Hotel Samarinda menghadirkan berbagai pilihan paket pernikahan dengan harga bersahabat dan fasilitas lengkap bagi masyarakat yang ingin melangsungkan resepsi di hotel. Terletak di Jalan S. Parman Nomor 11, Kelurahan Sidodadi, Kecamatan Samarinda Ulu, hotel ini menawarkan paket wedding fleksibel sesuai kebutuhan calon pengantin, mulai dari skala kecil hingga besar.

Admin General Grand Verona Hotel Samarinda, Daris Aulia

Admin General Grand Verona Hotel Samarinda, Daris Aulia, menjelaskan, pihak hotel menyediakan dua paket utama yang dapat dipilih oleh calon pengantin. Paket pertama dibanderol Rp26 juta, yang sudah mencakup berbagai fasilitas inti untuk pelaksanaan resepsi pernikahan.

“Untuk paket wedding seharga Rp26 juta, fasilitas yang didapatkan antara lain bufet prasmanan untuk 100 tamu undangan. Selain itu, kami juga menyediakan satu kamar tipe standar room untuk pengantin yang sudah dilengkapi dengan dekorasi honeymoon,” ujar Aulia kepada media ini, Jumat (30/01/2026).

Paket ini ditujukan bagi pasangan yang menginginkan acara sederhana, namun tetap nyaman dan berkesan. Fasilitas yang ditawarkan dinilai cukup lengkap untuk memenuhi kebutuhan dasar resepsi, mulai dari dekorasi standar hingga kamar pengantin, sehingga calon pengantin tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan besar.

Selain itu, Grand Verona Hotel Samarinda juga menawarkan paket premium seharga Rp52 juta. Paket ini cocok untuk pasangan yang ingin menggelar resepsi dengan jumlah tamu lebih banyak serta fasilitas eksklusif.

“Untuk paket Rp52 juta, kami menyediakan konsumsi sebanyak 250 pack untuk tamu undangan. Selain itu, ada fasilitas gratis dua kamar, yaitu satu kamar Verona Suite dan satu kamar Superior yang dapat digunakan oleh pengantin dan keluarga,” jelas Aulia.

Tidak hanya itu, paket premium ini juga dilengkapi fasilitas ruang pertemuan atau meeting room yang dapat dimanfaatkan sebelum hari-H, misalnya untuk rapat keluarga, gladi bersih, atau persiapan teknis acara.

Dari sisi lokasi, Grand Verona Hotel menawarkan beberapa pilihan venue. Ballroom hotel mampu menampung hingga 350 tamu, cocok untuk acara besar, sementara rooftop menjadi favorit pasangan modern yang ingin konsep outdoor, dengan kapasitas maksimal 185 tamu.

“Untuk venue, selain ballroom, akhir-akhir ini ada beberapa pasangan yang memilih menggelar resepsi di rooftop. Namun, kapasitas maksimal rooftop hanya bisa menampung hingga 185 tamu undangan,” kata Aulia.

Dengan variasi paket, kapasitas venue yang fleksibel, dan lokasi strategis di pusat Kota Samarinda, Grand Verona Hotel berharap menjadi pilihan utama masyarakat untuk menggelar pernikahan yang berkesan. Pihak hotel juga terus berupaya meningkatkan kualitas layanan agar setiap pasangan mendapatkan pengalaman pernikahan yang nyaman, profesional, dan tak terlupakan. []

Penulis: Guntur Riyadi | Penyunting: Nursiah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com