SWISS – Pemain bulu tangkis Indonesia, Putri Kusuma Wardani, berhasil melaju ke perempatfinal Swiss Open 2025. Di babak delapan besar, ia akan berhadapan dengan wakil China, Han Qian Xi. Kemenangan Putri diraih setelah mengalahkan Anupama Upadhyaya dari India di babak 16 besar yang digelar di St. Jakobshalle, Basel, Swiss, pada Kamis (20/03/2025).
Putri, yang merupakan unggulan keempat dalam turnamen BWF Super 300 tersebut, menang dua set langsung dengan skor 21-17, 21-19 atas Anupama yang berada di peringkat 43 dunia. Meski meraih kemenangan, Putri mengakui bahwa lawannya sempat menguasai permainan di beberapa poin. “Walaupun saya menang, Anupama bisa menguasai lapangan hari ini. Dia berusaha membatasi bola-bola atas saya, dan itu cukup menyulitkan,” ungkap Putri dalam keterangannya yang diterima PBSI.
Pemain berusia 22 tahun itu juga menyoroti beberapa kesalahan yang dilakukannya, terutama di poin-poin kritis. “Di angka-angka kritis saya hanya bilang ke diri saya bahwa saya bisa dan alhamdulillah berhasil. Saya banyak mati sendiri karena memaksa bola untuk turun secepat mungkin, selain itu pengamatan saya sering keliru,” ujar Putri.
Di perempatfinal, Putri akan berhadapan dengan Han Qian Xi, yang dalam catatan pertemuan sebelumnya keduanya imbang 1-1. Pada pertemuan terakhir, Putri berhasil menang dengan skor identik 21-14, 21-14 di Korea Masters 2024. Namun, Putri tetap waspada mengingat kemampuan lawan. “Saya sudah pernah menang di final Korea Masters tahun lalu, tapi saya harus waspada karena dia juga baru minggu lalu mengalahkan rekan saya, Ester di Ruichang China Masters,” tuturnya.
Putri juga mengungkapkan bahwa usai All England minggu lalu, fokusnya sempat terganggu. “Saya masih kesulitan untuk menahan fokusnya, All England minggu lalu sangat menguras pikiran. Besok saya harus lebih kuat lagi untuk tahan fokus pikirannya,” tambah pemain yang kini menduduki peringkat 11 dunia tersebut.
Laga Putri melawan Han Qian Xi diperkirakan akan menjadi pertandingan sengit, dan kemenangan akan membuka peluang bagi Putri untuk melangkah lebih jauh di Swiss Open 2025. []
Redaksi03