Tingkatkan Produksi Ikan di Margahayu, Bupati Kukar Luncurkan Sistem Kolam Filter

TENGGARONG – BUPATI Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah meresmikan program peningkatan produksi ikan melalui penerapan sistem kolam filter di Desa Margahayu, Kecamatan Loa Kulu. Acara itu dipusatkan di halaman Kantor PKK, Jalan Poros RT 17 Dusun Pelita, Desa Margahayu, Jumat (16/08/2024).

Bupati Edi Damansyah dalam kesempatan itu menyampaikan pentingnya adopsi teknologi modern dalam sektor perikanan untuk meningkatkan efisiensi produksi serta kualitas hasil. Sistem kolam filter ini diharapkan dapat membantu meningkatkan produktivitas ikan secara berkelanjutan, meminimalisir dampak lingkungan, serta meningkatkan kesejahteraan petani ikan di Margahayu.

“Program ini merupakan bagian dari komitmen Pemerintah Kabupaten Kukar dalam rangka mendukung peningkatan produksi budidaya sistem kolam filter untuk mencegah stunting,” katanya.

Bupati juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan inklusif di Kukar.

 

Menurut informasi, program ini akan dilaksanakan di 25 desa/kelurahan dari 41 desa/kelurahan lokus stunting tahun 2022-2024 yang memiliki karakteristik kekurangan air untuk pengembangan budidaya ikan.

“Semoga aksi perubahan inovasi yang dilakukan oleh Dinas Perikanan dan Kelautan Kukar dapat berkembang ke desa desa lainnya, selain dalam rangka pencegahan stunting sekaligus memenuhi kebutuhan masyarakat, peran serta dinas instansi terkait, pemangku kepentingan dan seluruh masyarakat,” harap Edi. []

Penulis: Anggi Triomi | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com