OSLO – Kecelakaan tragis yang melibatkan warga negara Indonesia (WNI) di Norwegia menggemparkan publik. Insiden ini menyebabkan dua warga setempat meninggal dunia dan satu kritis di rumah sakit. Kementerian Luar Negeri (Kemlu) RI pun membeberkan kronologi kejadian.
Plt Direktur Pelindungan WNI, Heni Hamidah, mengatakan informasi pertama diterima melalui Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Oslo. “Kejadian berlangsung pada 27 Januari di Hardstad, sekitar 1.500 kilometer dari Oslo. Empat WNI yang sedang berwisata di wilayah utara Norwegia terlibat dalam insiden ini,” ujar Heni saat dikonfirmasi Jumat (30/01/2026).
Kecelakaan terjadi ketika keempat WNI melakukan perjalanan darat dari Tromso menuju Lofoten dengan mobil sewaan. “Mobil yang dikemudikan WNI itu selip, berpindah jalur, dan menabrak mobil yang datang dari arah berlawanan, dikendarai warga Norwegia,” jelas Heni.
Akibatnya, dua WN Norwegia meninggal di lokasi, sementara satu lainnya kritis di rumah sakit. “Pihak kepolisian setempat saat ini masih menyelidiki kecelakaan ini,” tambah Heni.
Satu WNI yang mengemudi kini berada dalam tahanan pihak berwenang dan telah mendapatkan pendampingan pengacara. Tiga WNI lain selamat; dua di antaranya sudah keluar dari rumah sakit, dan satu diperkirakan bisa pulang hari ini.
Kemlu menegaskan KBRI Oslo terus memantau perkembangan kasus dan memberikan pendampingan penuh kepada para WNI yang terlibat. []
Admin03
Berita Borneo Terlengkap se-Kalimantan