Ketua DPRD Samarinda Dukung Peran Santri Dalam Menjaga Keharmonisan Bangsa

PARLEMENTARIA SAMARINDA – KETUA Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda Sugiyono menekankan pentingnya peran santri dalam pembangunan bangsa dan masyarakat. Demikian hal itu disampaikannya saat menghadiri Peringatan Hari Santri Nasional di Komplek Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif Nahdlatul Ulama (NU), Kelurahan Sindang Sari, Sambutan, Kota Samarinda, Minggu (22/10/2023).

Dalam kesempatan itu, Sugiyono juga mengingatkan para santri untuk senantiasa memegang teguh prinsip Ukhuwah Islamiyah sebagai pondasi kebersamaan dalam masyarakat. Menurutnya, santri memiliki peran kunci dalam menjaga keberagaman dan toleransi antarumat beragama di Indonesia.

Dia menjelaskan, sebagai pelajar yang fokus mendalami ajaran agama Islam di pesantren atau sekolah agama, santri memiliki tanggung jawab besar dalam mempererat jalinan antar sesama warga negara. Mereka dikenal memiliki disiplin tinggi dan pemahaman mendalam mengenai nilai-nilai moral, budaya, serta sejarah yang menjadi inti dari budaya Indonesia.

“Santri bukan hanya mempelajari agama, tetapi juga menjadi pelindung nilai-nilai luhur budaya kita. Mereka adalah pelopor dalam mempromosikan perdamaian, toleransi, dan persaudaraan di tengah masyarakat,” papar politisi PDI Perjuangan ini.

Mengakhiri acara, Sugiyono mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung peran serta santri dalam pembangunan bangsa. Dia menekankan bahwa semangat pendidikan dan moral yang dibawa oleh para santri merupakan fondasi utama dalam membentuk masyarakat yang adil, berakhlak, dan beradab.

“Pentingnya peran santri dalam masyarakat menjadi semakin krusial mengingat Indonesia adalah negara dengan keberagaman yang sangat kaya. Dalam memperingati Hari Santri, masyarakat diharapkan dapat lebih menghargai dan mendukung peran serta santri dalam menjaga keharmonisan di Indonesia,” katanya lagi. []

Penulis : Selamet | Penyunting : Budi Untoro

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com