Momen Idul Fitri, 682 WBP Lapas Balikpapan Dapat Remisi Khusus

BALIKPAPAN – MOMEN Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah memberikan kebahagian tersendiri bagi 682 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).

Pasalnya, bertepatan dengan hari kemenangan umat Islam itu, Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkum-HAM) Provinsi Kaltim memberikan Remisi Khusus (RK) Idul Fitri kepada mereka.

Total ada 682 WBP yang mendapat RK tersebut. Di mana 482 orang diantaranya mendapatkan potongan masa hukuman dengan didominasi kasus narkoba. Sisanya ada 194 orang pelaku tindak pidana umum dan 6 narapidana Tindak Pidana Korupsi (Tpikior) yang mendapat RK.

Remisi khusus Idul Fitri itu tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor: PAS-600.PK.05.04 Tahun 2024 tentang penyerahan Remisi Khusus Idul Fitri 1445 Hijriah tertanggal 10 April 2024.

Penyerahan SK remisi khusus Idul Fitri tersebut, dilakukan secera serentak terpusat di Kanwil Kemenkum-HAM Kaltim melalui zoom meeting. Kemudian secara simbolis surat remisi itu diserahkan oleh Kepala Seksi Binadik.

 

Di Lapas Kelas IIA Balikpapan, penyerahan SK remisi khusus dilakukan usai Salat Ied di Masjid Babut Taubah, Lapas Balipapan pada Rabu, (10/04/2024) yang diserahkan langsung Kepala Lapas Kelas IIA Balikpapan Pujiono Slamet.

“Saya harap pemberian remisi ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh warga binaan untuk terus berbuat baik dan memperbaiki diri,” ujarnya.

Dia mengungkapkan, Idul Fitri kali ini, ada tujuh narapidana mendapatkan RK II, satu diantaranya langsung bebas. Sementara enam lainnya masih menjalani pidana kurungan pengganti denda yang masing-masing lamanya bervariatif.

Dia juga menjelaskan, semua narapidana yang mendapatkan remisi tersebut telah memenuhi syarat. “Seperti berkelakuan baik, telah menjalani pidana selama enam bulan, serta sudah berstatus narapidana dan mengikuti program kegiatan yang sudah ditentukan,” jelas Pujiono. []

Penulis: Irwanto Sianturi | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com