Dukung Kegiatan Besar, Dispora Kaltim Terus Benahi Stadion Kadrie Oening

SAMARINDA – DINAS Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) terus melakukan pembenahan terhadap Stadion Madya di Komplek Gelanggang Olahraga (Gelora) Kadrie Oening, Sempaja, Samarinda. Upaya itu dilakukan untuk mendukung potensi penyelenggaraan berbagai kegiatan besar yang melibatkan masyarakat luas.

Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pengelolaan Prasarana Olahraga (PPO) Dispora Provinsi Kaltim Junaidi ditemui beritaborneo.com di Kadrie Oening Tower, Sempaja, Samarinda, Rabu (04/12/2024) menjelaskan, Stadion Madya Kadrie Oening memiliki peran penting dalam mendukung aktivitas masyarakat. Namun, saat ini masih ada kendala terkait kapasitas dan fasilitas parkir yang terbatas.

“Stadion Sempaja memang belum memiliki kapasitas yang cukup dan fasilitas parkir yang memadai untuk kegiatan besar. Karena itu, ke depannya kami akan merancang pembangunan fasilitas tambahan guna mengatasi kendala ini. Kami berusaha untuk mengoptimalkan potensi stadion ini agar bisa lebih maksimal digunakan,” kata Junaidi..

Rencana pembenahan meliputi peningkatan daya tampung penonton, penambahan area parkir yang lebih luas, serta perbaikan fasilitas pendukung lainnya. Dispora Kaltim berharap langkah ini dapat menjadikan Stadion Kadrie Oening sebagai lokasi yang lebih representatif untuk acara olahraga, budaya, dan hiburan masyarakat.

Menurut Junaidi, optimalisasi stadion ini juga sejalan dengan kebutuhan Samarinda sebagai kota yang sering menjadi tuan rumah berbagai acara besar, baik di tingkat daerah maupun nasional. Dengan infrastruktur yang memadai, kegiatan besar diharapkan dapat berjalan lebih lancar dan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi masyarakat.

“Dengan pembenahan ini, kami ingin memberikan fasilitas yang nyaman dan layak bagi masyarakat Samarinda. Tidak hanya untuk olahraga, tetapi juga untuk berbagai acara yang dapat menarik banyak pengunjung,” tambahnya.

Dispora Kaltim optimistis bahwa dengan peningkatan fasilitas, Stadion Kadrie Oening dapat menjadi salah satu ikon penting di Samarinda yang mampu mendukung berbagai kegiatan besar dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal. []

Penulis: Nistia | Penyunting: aps

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com
X