Distan PPU Gelar Panen Padi Impari, Dukung Ketahanan Pangan Daerah

PENAJAM PASER UTARA – Dalam upaya mendukung swasembada pangan di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Dinas Pertanian PPU bekerjasama dengan Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Kementerian Pertanian dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur menggelar gerakan panen padi di Desa Sesulu, Kecamatan Waru, PPU, Kamis (13/03/2025). Kegiatan ini melibatkan Kelompok Tani (Poktan) Sipatuo yang diketuai oleh Sabri.

Gerakan panen padi ini tidak hanya bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan di daerah tersebut, tetapi juga sebagai bentuk apresiasi dari pemerintah daerah kepada Poktan Sipatuo yang telah berhasil menangkarkan benih padi varietas Impari 43. Benih tersebut kini menjadi sumber benih unggul bagi petani di Kabupaten PPU.

Kepala Bidang Ketahanan Pangan dan Hortikultura Dinas Pertanian PPU, Gunawan, menjelaskan bahwa Poktan Sipatuo telah berhasil menangkarkan benih yang telah melalui proses sertifikasi oleh Balai Pengawasan Sertifikasi Benih Tanaman Pangan Provinsi Kalimantan Timur. Menurut Gunawan, hasil ubinan dari tiga petak sawah menunjukkan hasil yang menggembirakan, dengan gabah kering panen mencapai 6,3 ton per hektar.

“Keberhasilan ini kami apresiasi, terutama kepada Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dan petugas Pengendali Organisme Pengganggu Tumbuhan (POPT) se-Kecamatan Waru yang telah mendampingi proses ini hingga panen,” ujar Gunawan. Ia juga berharap agar program serupa bisa terus dikembangkan di Kecamatan Babulu, yang merupakan sentra padi terluas di PPU.

Kepala Dinas Pertanian PPU, Andi Trasodiharto, menambahkan bahwa gerakan panen padi ini merupakan pencapaian signifikan dari Poktan Sipatuo dalam menangkarkan benih yang berkualitas. Ia berharap program ini terus dilaksanakan dan ditingkatkan agar bisa menciptakan kemandirian benih untuk petani di PPU.

“Keberhasilan ini bisa menjadi contoh bagi kelompok tani lainnya untuk meningkatkan produksi padi dan menerapkan pola tanam pindah yang efektif, sehingga bisa mendukung upaya pemerintah dalam mewujudkan swasembada pangan,” tutup Andi Trasodiharto. [] (ADV/Diskominfo PPU).

Penulis: Subur Priono | Penyunting: Nistia Endah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com
X