DPRD Pastikan Pelayanan di Posyandu Seruni I Berjalan Lancar

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi III DPRD Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Arif M Norkim, melakukan kunjungan ke Posyandu Seruni I yang terletak di Kelurahan Pahandut, Kota Palangka Raya, untuk memantau langsung pelayanan kesehatan yang diberikan di fasilitas tersebut.

Kunjungan ini bertujuan untuk memastikan bahwa pelayanan kesehatan tingkat dasar yang dilaksanakan di lingkungan masyarakat berjalan dengan optimal dan lancar.

“Tujuan utama dari kunjungan ini adalah untuk mengevaluasi sejauh mana pelayanan kesehatan dasar yang disediakan di masyarakat dapat berjalan dengan baik, serta memastikan pelayanan tersebut dapat mencakup kebutuhan kesehatan dasar bagi warga,” ujar Arif di Palangka Raya, Kamis (09/01/2025).

Selain meninjau pelayanan, Arif juga menyampaikan bantuan berupa biskuit MPASI (Makanan Pendamping ASI) untuk balita dan ibu hamil di sekitar Posyandu Seruni I.

Bantuan tersebut diberikan untuk membantu pencegahan stunting dengan memberikan tambahan makanan bergizi kepada balita dan ibu hamil yang membutuhkan.

“Bantuan ini berasal dari Anggota DPR RI Dapil Kalimantan Tengah, Muhammad Syauqie, yang kami salurkan langsung kepada warga di Kota Palangka Raya. Ini merupakan upaya untuk mendukung pencegahan stunting yang menjadi perhatian bersama,” tambahnya.

Arif juga memanfaatkan kesempatan tersebut untuk berdialog dengan warga sekitar mengenai pelayanan kesehatan yang ada di Kota Palangka Raya, khususnya di Posyandu Seruni I.

Ia menekankan pentingnya peran posyandu dalam meningkatkan kesadaran masyarakat untuk menjaga pola hidup sehat.

Dalam diskusi tersebut, Arif menyatakan bahwa kualitas pelayanan kesehatan yang baik di tingkat dasar akan berpengaruh positif pada kualitas pelayanan kesehatan di tingkat yang lebih tinggi.

“Jika pelayanan di tingkat dasar sudah berjalan dengan baik, kami yakin pelayanan di tingkat lanjutan pun akan lebih efektif. Oleh karena itu, sangat penting bagi kami untuk mendengar aspirasi langsung dari masyarakat guna mengetahui keluhan-keluhan mereka terkait pelayanan kesehatan yang ada,” ujar politisi dari PAN ini.

Arif juga mengungkapkan bahwa dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2025, pihaknya bersama Pemerintah Kota Palangka Raya mengalokasikan dana sebesar Rp20 juta untuk 30 posyandu yang ada di daerah tersebut.

Dana hibah ini diberikan untuk mendukung program-program yang ada di posyandu, sehingga diharapkan posyandu tetap menjadi garda terdepan dalam memberikan edukasi kesehatan kepada masyarakat.

“Di Kota Palangka Raya, terdapat sekitar 150 posyandu, namun pada 2025 ini hanya 30 posyandu yang akan mendapatkan bantuan dana hibah. Kami berharap, jumlah ini bisa bertambah di masa depan, agar semakin banyak posyandu yang dapat menerima dukungan untuk mengoptimalkan pelayanannya kepada masyarakat,” tutup Arif. []

Redaksi03

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com