Gubernur Kaltara Hadir, Pesta Meja Panjang Desa Pimping Makin Hidup

TANJUNG SELOR – Tradisi unik sekaligus meriah kembali digelar di Desa Pimping, Kecamatan Tanjung Palas Utara, Kabupaten Bulungan, Provinsi Kalimantan Utara. Pesta budaya meja panjang yang rutin diselenggarakan setiap tahun untuk menyambut pergantian tahun sekaligus merayakan hasil panen, berlangsung Sabtu (03/01/2026) siang.

Masyarakat desa menyusun meja panjang berderet, dipenuhi hidangan khas dan hasil bumi setempat, sebagai simbol kebersamaan dan rasa syukur. Tidak hanya soal kuliner, pesta ini juga menampilkan tarian tradisional, pameran UMKM, serta aneka busana dan peralatan adat lokal, menciptakan suasana meriah penuh warna.

Gubernur Kaltara, Zainal Paliwang, hadir langsung untuk memberikan apresiasi atas pelestarian tradisi tersebut. Menurutnya, pesta meja panjang bukan sekadar ritual, melainkan sarana memperkuat nilai-nilai persaudaraan, gotong royong, dan toleransi di masyarakat.

“Tradisi ini mengajarkan kita duduk bersama, berbagi rezeki, dan mempererat tali silaturahmi. Di tengah keberagaman, kita belajar saling menghargai dan bersyukur atas perjalanan hidup yang telah dilalui,” ujar Zainal Paliwang di sela acara.

Lebih lanjut, Zainal menekankan bahwa kegiatan ini memiliki potensi besar untuk dikembangkan sebagai wisata budaya unggulan Kaltara, melalui pertunjukan seni, kuliner lokal, hingga busana tradisional. Pemerintah Provinsi pun berkomitmen mendukung penguatan ekosistem budaya dan ekonomi kreatif berbasis kearifan lokal, agar dampak positifnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.

Pesta budaya meja panjang di Desa Pimping menjadi simbol nyata bagaimana tradisi turun-temurun dapat menyatukan warga, mempererat solidaritas, dan sekaligus menjadi daya tarik wisata yang berkelanjutan. []

Admin03

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com