Jadi Juri Kehormatan, Bagus Sugiarta Tekankan Duta Olahraga Harus Bisa Menginspirasi

BALIKPAPAN – ACARA pemilihan Duta Olahraga Kota Balikpapan berlangsung meriah di Gedung Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC) Dome, Minggu (08/09/2024). Mewakili Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Bagus Sugiarta menjadi juri kehormatan dalam event tersebut.

Kegiatan pemilihan Duta Olahraga Kota Balikpapan merupakan rangkaian dari Hari Olahraga Nasional (Haornas) tahun 2024 yang diselenggarakan Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Balikpapan.

Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kaltim Bagus Surya Saputra Sugiarta melalui kesempatan itu memberikan penilaian serta dukungan terhadap para peserta dan memberi masukan.

“Pemilihan duta olahraga ini bukan hanya sekadar ajang perlombaan, tetapi juga sebagai sarana untuk menciptakan teladan bagi generasi muda. Kami berharap para duta yang terpilih dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk berpartisipasi dalam kegiatan olahraga,” katanya ditemui beritaborneo.com disela-sela kegiatan.

Acara tersebut diikuti 24 peserta muda yang menunjukkan potensi dan bakat mereka dalam berbagai cabang olahraga. Kemudian terpilih enam duta olahraga, yang terdiri dari tiga pasang putra-putri untuk juara 1, 2, dan 3. Masing-masing duta ini diharapkan tidak hanya menjadi wajah olahraga di Kota Balikpapan, tetapi juga dapat berkontribusi dalam memajukan dunia olahraga di Kaltim.

“Dengan semangat baru, para duta terpilih diharapkan dapat mewakili Kota Balikpapan dalam berbagai kegiatan olahraga di tingkat provinsi dan nasional, serta menginspirasi generasi muda untuk aktif berolahraga,” harap Bagus.

“Duta olahraga harus bisa menginspirasi masyarakat berolahraga,” tutupnya. []

Penulis: Nistia Endah | Penyunting: Agus P Sarjono

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com