KUTAI KARTANEGARA — Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) memberikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh jajaran Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Kukar.
Apresiasi ini disampaikan langsung Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar Sunggono dalam acara Pembukaan Seleksi Pra Training Center (TC) Tahap II dan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) LPTQ Kukar Tahun 2025, di Hotel Grand Elty Singgasana Tenggarong, Sabtu (26/04/2025).
Sunggono menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas keistiqomahan pengurus LPTQ Kukar dalam melakukan pembinaan terhadap qori dan qoriah muda.
Ia menilai, keberhasilan Kukar meraih berbagai prestasi di ajang MTQ Tingkat Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) tidak lepas dari peran aktif dan kerja keras seluruh pengurus LPTQ.
“Saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya atas keistiqomahan Pengurus LPTQ dalam membina putra-putri kita, menuju ajang MTQ Tingkat Provinsi Kaltim Tahun 2025,” ucap Sunggono.
Sungguno menuturkan, pembinaan yang berkesinambungan menjadi salah satu fondasi utama dalam menyiapkan generasi Qurani yang berkualitas.
Ia menekankan bahwa keberhasilan Kukar meraih gelar juara umum MTQ Provinsi selama enam kali berturut-turut harus terus dipertahankan dan ditingkatkan.
Sunggono berharap melalui kegiatan seleksi ini, akan lahir qori dan qoriah yang tidak hanya berprestasi, tetapi juga mampu membawa nama baik Kukar di tingkat nasional, bahkan internasional.
Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga semangat, komitmen, dan sinergi antara seluruh pihak, termasuk pemerintah daerah, LPTQ, serta masyarakat, dalam mendukung pengembangan tilawatil Quran di daerah.
“Kita harus terus berupaya melahirkan generasi Qurani yang bukan hanya kompetitif di atas panggung perlombaan, tetapi juga menjadi teladan dalam kehidupan sehari-hari,” pungkas Sunggono. []
Penulis: Jemi Irlanda Haikal | Penyunting: Nistia Endah