SEOUL – Penyanyi Jennie, anggota grup K-pop BLACKPINK, membuka cerita tentang tantangan yang dihadapinya dalam karier solo serta peran barunya sebagai CEO Odd Atelier, agensi yang dia dirikan pada akhir 2023. Dalam episode terbaru di saluran YouTube Fairy Jaehyung, Jennie berbagi tentang padatnya jadwal yang menyebabkan kelelahan fisik dan emosional.
Jennie mengungkapkan bahwa perjalanan keliling dunia membuatnya merasa tubuhnya tidak mampu mengimbangi zona waktu yang terus berubah. “Bepergian keliling dunia membuat saya merasa seperti zona waktu tidak ada lagi. Tubuh saya tidak mampu mengimbanginya, akhir-akhir ini saya sering sakit,” ungkap Jennie, sebagaimana dikutip dalam siaran The Korea Times pada Senin (10/03/2025).
Meski sering merasa kelelahan, Jennie berusaha untuk tetap mengatasi tekanan tersebut. “Karena aku sudah pernah mengalami sebelumnya, saya terus berusaha. Meski begitu, melakukan semuanya sendiri sekarang, terutama dengan album solo pertama saya, sangat menguras tenaga,” tambahnya.
Mengenang perjalanan awalnya di industri hiburan, Jennie mengungkapkan beban emosional yang dia rasakan ketika memulai karier di usia 21 tahun. “Saya masuk industri ini pada usia 21 tahun, tanpa sepenuhnya memahami siapa saya. Bahkan saya tidak tahu apa yang saya suka atau tidak suka. Saya terus bergerak, melakukan apa yang diharapkan dari saya tanpa kesempatan untuk berhenti dan merenung,” katanya.
Namun, pandemi COVID-19 memberikan kesempatan bagi Jennie untuk memperlambat langkahnya dan lebih memprioritaskan kesehatan serta refleksi diri. Ia mengungkapkan bahwa, “Pembatasan-pembatasan yang diterapkan semasa pandemi membuat saya bisa memperlambat langkah, memprioritaskan kesehatan, dan melakukan refleksi diri.”
Mengenai kehidupannya yang terlihat glamour, Jennie menyampaikan bahwa banyak orang tidak tahu tantangan yang dihadapinya. “Ada begitu banyak hal yang harus ditanggung. Orang-orang hanya melihat kemewahannya, tetapi tidak selalu memahami pengorbanan di baliknya. Itu jauh dari kata mudah,” jelasnya.
Sebagai CEO Odd Atelier, Jennie kini harus menanggung tanggung jawab lebih besar. “Saya memikul tanggung jawab yang dulu kami berempat tanggung sebagai satu kelompok. Ada saat-saat ketika saya terkejut sendiri dengan seberapa banyak yang dapat saya tangani,” ungkapnya.
Keputusan untuk mendirikan Odd Atelier bukanlah hal yang mudah. Jennie banyak berdiskusi dengan ibunya sebelum memutuskan langkah tersebut. “Beliau mengingatkan saya bahwa lebih baik mencoba dan gagal daripada menyerah tanpa mencoba. Itulah sebabnya saya tidak ragu untuk berinvestasi pada diri sendiri,” tuturnya.
Meski BLACKPINK telah memperbarui kontrak mereka dengan YG Entertainment, masing-masing anggota kini lebih aktif dalam berbagai proyek individual, termasuk Jennie yang terus mengembangkan karier solonya dan Odd Atelier. []
Redaksi03