Pemprov Kalteng Tawarkan Mudik Gratis

PALANGKA RAYA – Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) kembali menyediakan program mudik gratis bagi masyarakat. Program ini bertujuan untuk memfasilitasi warga yang ingin pulang ke kampung halaman dengan menggunakan angkutan umum resmi, sekaligus mengurangi penggunaan kendaraan pribadi selama musim mudik.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kalteng, Yulindra Dedy, mengungkapkan bahwa terdapat tiga jurusan mudik gratis yang disiapkan tahun ini. Tiga rute tersebut meliputi Palangka Raya-Pangkalan Bun, Palangka Raya-Sampit, dan Palangka Raya-Banjarmasin. Yulindra juga menambahkan bahwa pihaknya akan melakukan evaluasi terhadap perkembangan situasi di lapangan dan mempertimbangkan kemungkinan menambah tujuan lainnya, seperti wilayah Barito di Kalteng.

Rencananya, program mudik gratis ini akan dipusatkan di Terminal WA Gara Palangka Raya pada 26 Maret 2025. Sebanyak tujuh unit bus disiapkan untuk melayani masyarakat. Setiap bus akan membawa maksimal 34 penumpang.

“Program mudik gratis ini diharapkan dapat mempermudah masyarakat dalam melakukan perjalanan ke kampung halaman, dengan mengoptimalkan kendaraan umum yang aman dan resmi,” kata Yulindra.

Untuk mendaftar dalam program mudik gratis, masyarakat diimbau untuk mengikuti informasi lebih lanjut yang akan disampaikan melalui kanal resmi Dishub Kalteng, termasuk media sosial mereka.

Selain itu, Yulindra juga menyampaikan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan Kementerian Perhubungan dan Direktorat Perhubungan Darat mengenai pembatasan angkutan di luar wilayah Pulau Jawa selama arus mudik. Langkah ini diambil untuk memastikan kelancaran lalu lintas dan menghindari kemacetan.

Dengan program mudik gratis ini, Pemprov Kalteng berharap masyarakat dapat merayakan Lebaran dengan aman dan nyaman, serta memperlancar mobilitas arus mudik di wilayah tersebut. []

Redaksi03

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com