Pemkot Singkawang Komitmen Tingkatkan Efisiensi Perizinan PBG

SINGKAWANG – Penjabat Wali Kota Singkawang, Sumastro, menyatakan komitmennya untuk mempercepat proses perizinan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) sebagai bagian dari dukungan terhadap program pembangunan pemerintah pusat.

Menurutnya, percepatan perizinan ini akan mendukung tercapainya target-target pembangunan yang telah ditetapkan, baik di tingkat daerah maupun nasional.

Sumastro optimistis bahwa perizinan yang sebelumnya memakan waktu berbulan-bulan kini bisa diselesaikan dalam hitungan jam, sesuai dengan kesepakatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah pusat.

“Kami siap menghadapi tantangan ini. Perizinan yang sebelumnya memerlukan waktu cukup lama kini bisa dipercepat, bahkan dalam beberapa jam,” ujarnya di Singkawang, Sabtu (18/01/2025).

Namun, Sumastro menegaskan bahwa untuk bangunan dengan skala yang lebih besar seperti hotel atau gedung bertingkat, proses perizinannya tetap memerlukan kajian yang lebih mendalam.

“Bangunan yang lebih sederhana tentu bisa diproses dengan lebih cepat. Tetapi untuk proyek besar, seperti hotel atau gedung tinggi, kami masih memerlukan waktu lebih lama karena ada kajian teknis yang harus dilakukan bersama tim dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri),” jelasnya.

Meski demikian, ia menekankan bahwa kecepatan dalam proses perizinan tidak boleh mengorbankan kualitas dan kelayakan bangunan itu sendiri.

Sumastro menegaskan bahwa pihaknya akan tetap berhati-hati dalam mengeluarkan izin, agar tidak menimbulkan masalah di masa depan.

Pemerintah Kota Singkawang masih mempelajari sistem perizinan yang baru ini dan meminta bantuan dari tim Kemendagri untuk mendampingi dan menyelesaikan kendala yang ada.

“Kami terus belajar dari sistem baru ini, dan jika ada kendala, kami akan mempelajarinya lebih lanjut. Baik bagi pemohon izin maupun petugas kami yang melayani,” tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, Kabag Program dan Umum Sekjen Kemendagri, Zamhir Islami, yang melakukan kunjungan kerja ke Singkawang, mengapresiasi upaya Pemkot Singkawang dalam melakukan terobosan dalam perizinan.

Menurut Zamhir, berbagai kemajuan sudah terlihat, termasuk dalam penyusunan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) yang sudah memasuki tahap penyusunan untuk tiga kawasan, dengan dua kawasan lainnya masih dalam proses dan satu lagi siap diajukan.

“Pemkot Singkawang telah menunjukkan kemajuan signifikan. RDTR sudah disusun dengan baik, dan ini adalah terobosan positif yang sangat membantu mempercepat proses perizinan di daerah,” katanya.

Ke depan, Zamhir berharap RDTR yang telah disusun dapat diintegrasikan dengan aplikasi pengaduan dan perizinan Online Single Submission (OSS). “Integrasi RDTR dengan OSS akan mempermudah proses perizinan, sehingga menjadi lebih cepat dan efisien,” ujarnya. []

Redaksi03

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Social Media Auto Publish Powered By : XYZScripts.com